Senin, 30 Mei 2011

Do'a Pilihan dalam Berbagai Keadaan

1.Do'a Menolak Bencana
Laa ilaaha illalaahul kariimul 'azhiimu. Subhaanahu tabaarakalaahu rabbul 'arsyil 'azhiimi. Alhamdulillaahi rabbil 'aalamiina. Allaahumma rabbanaa aatinaa fid dun-yaa hasanatan wa fil aakhirati hasanatan wa qinaa 'adzaaban naari.
Artinya : Tiada Tuhan selain Allah Yang Maha Mulia dan Maha Agung. Maha Suci Dia, Maha Berkat Allah Tuhannya 'arasy yang agung. Segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam. (HR. Nasa'i)
Ya Allah, ya Tuhan kami, berilah kami kebajikan di dunia dan kebajikan di akhirat. Lindungilah kami dari siksa neraka. (HR. Bukhari dan Muslim)
 
2.Do'a Kesembuhan / Kesihatan Diri
Allahumma 'aafinii fii badanii. Allaahuma 'aafinii fi sam'ii. Allaahumma 'aafinii fii basharii. Allaahumma innii a'uudzu bika minal kufri wal faqri. Allahumma innii a'uudzu bika min 'adzaabil qabri laa illaaha illaa anta.
Artinya : Ya Allah, sembuhkanlah badanku. Ya Allah, sembuhkanlah pendengaranku. Ya Allah sembuhkanlah penglihatanku. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kekafiran dan kefakiran. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari siksa kubur, tiada Tuhan selain-Mu. (HR. Abu Daud)

Senin, 23 Mei 2011

Si Ranid, Facebook dan Al-Qur'an

Suatu ketika selepas Ashar di Masjid Al Hikam. Di salah satu pojok masjid tersebut terdapat Ranid dengan dua orang temannya yakni Ahmad dan Ilmi yang terlihat sedang mendiskusikan sesuatu. Kali ini tema yang diangkat seputar masalah I’jazul Quran (Mukjizat Al Quran). Diskusi yang berjalan cukup santai namun sarat akan ilmu.
Ahmad adalah seorang mahasiswa salah satu PTS di Jakarta dengan program studi Matematika. Seorang calon pengabdi masyarakat dengan ilmunya. Ahmad selalu berupaya mengaitkan Al-Qur’an dengan bidang studinya matematika. Ahmad sering berkutat dengan angka-angka dalam Al-Qur’an.
Ahmad pun memulai diskusi. “Subhanallah Al-Qur’an itu bener-bener mukjizat. Ana pernah baca di Internet bahwa ternyata kata Yaum (hari) di dalam alquran sebanyak 365 kata sama seperti jumlah hari dalam satu tahun, kata syahr (bulan) disebutin 12 kali sama kayak jumlah bulan dalam satu tahun, sab’u (minggu) disebutin 7 kali sama dengan jumlah hari per minggu. Belum lagi kata-kata yang berlawan kata. Misalnya ad dunya 115 kali, al akhiqoh juga 115 kali. Malaikat 88 kali sedangkan asy syayathin 88 kali juga. Al hayat 145 kali begitupun dengan Al Maut yang juga 145 kali.” “Belum lagi angka 19 yang disebutin dalam Al Quran Surat Al Mudatsir ayat 30. Sebetulnya masih banyak tapi mending antum liat di internet aja nafsi-nafsi, tinggal tanya mbah google ketik key word nya keajaiban angka dalam alquran,” Celoteh Ahmad sekaligus mengakhiri presentasinya.

Rabu, 18 Mei 2011

Drs.H.M.Sani, Menerima Gelar Datok Setia Amanah

Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Muhammad Sani akan diberikan gelar Datuk Setia Amanah oleh Lembaga Adat Melayu (LAM) Kepulauan Riau, Rabu (11/5) lusa di Gedung Daerah Tanjungpinang. Pemberian gelar Datuk Setia Amanah yang pertama kalinya diberikan sepanjang pemerintahan Kepri.

Raih Predikat Masjid Berprestasi se-Kepri, MAK Terus Berbenah

Masjid Agung Karimun menerima penghargaan sebagai Masjid Berprestasi se-Provinsi Kepulauan Riau (12/5). Penghargaan tersebut diberikan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepulauan Riau yang ke-5. Drs.H.Razali Jaya selaku Kepala Kanwil Kemenag Prov. Kepulauan Riau menyerahkan langsung penghargaan tersebut kepada Ketua Pelakasana Harian Masjid Agung Karimun (MAK) Dr.H.T.S. Arif Fadillah, M.Si, di Tanjung Pinang, Ibukota Provinsi Kepulauan Riau.

Rabu, 11 Mei 2011

Menghargai Ahlul Quran: Catatan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) di Kab. Kep. Anambas

Dalam pemaparannya pada Repat Kerja (Raker) Daerah LPTQ (Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran) Provinsi Kepulauan Riau di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Prof. Dr. Said Agil Al-Munawwar mengingatkan kepada peserta Raker untuk lebih memberikan penghargaan kepada para qori/ qoriah, hafiz/ hafizah dan mufassir yang selama ini sudah mengharumkan nama daerah. Mantan Menteri Agama era Megawati itu datang ke KKA sebagai salah seorang Dewan Hakim pada STQ (Seleksi Tilawati Quran) IV Provinsi Kepulauan Riau tahun 2011. Dia menjadi narasumber dalam Rakerda LPTQ Provinsi Kepri bersempena STQ IV Kepri 2011.
Dari pojok kanan atas : Dewan Hakim STQ Kepri IV, Salah satu Qori peserta STQ, Gubernur bersama unsur pimpinan pemerintah se-Kepulauan Riau, Rombongan Kafilah Karimun, Gubernur Kepri bersama Bupati Kep. Anambas

GEMA AL-QUR'AN

Listen to Quran

MASJID AGUNG KARIMUN